WNI Asal Bogor Korban Kecelakaan Pesawat Nigeria


Juru bicara Kementerian Luar Negeri, Michael Tenne, menyatakan kecelakaan pesawat di Nigeria, Ahad kemarin, telah menewaskan satu warga negara Indonesia. »Kami telah mendapatkan konfirmasi dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di Abuja, Nigeria, bahwa satu orang WNI bernama Widyo Utomo tewas dalam kecelakaan pesawat tersebut,” kata Michael saat dihubungi pada Senin, 4 Juni 2012.
Michael menjelaskan Widyo Utomo merupakan pria asal Bogor yang bekerja sebagai flight engineer pada perusahaan penerbangan Dana Air. Saat kecelakaan, Widyo ikut serta dalam penerbangan sebagai salah seorang awak pesawat.
Michael mengatakan berdasarkan informasi dari KBRI di Abuja dan otoritas penerbangan setempat seluruh penumpang dan awak pesawat yang berada dalam pesawat tersebut tewas dalam kecelakaan itu. Jumlah korban tewas yang dikonfirmasi pemerintah Nigeria sebanyak 153 orang.
Sebuah pesawat penumpang menabrak gedung di kawasan yang padat penduduk di Lagos, pusat komersial Nigeria, Minggu. Pesawat McDonnell Douglas MD-83, yang dioperasikan oleh Dana Air, dalam penerbangan dari ibu kota Abuja ketika menghantam gedung tidak jauh dari Bandara Murtala Muhammed, Lagos, pada pukul 02.44 waktu setempat. Dana Air mengatakan masih menyelidiki penyebab kecelakaan itu.
Michael mengatakan Kementerian Luar Negeri telah mengabarkan kecelakaan tersebut kepada keluarga korban. »Kami telah memberitahukan orang tuanya,” kata Michael.
Ia menjelaskan saat ini Kementerian Luar negeri berkoordinasi untuk segera memulangkan jenazah korban ke Indonesia. Namun ia belum memastikan kapan pemulangan itu dilakukan.
»Kecelakaannya baru saja terjadi, sementara untuk mengidentifikasi korban juga butuh waktu,” kata Michael. Namun ia berjanji pemerintah akan melakukan pemulangan jenazah secepat mungkin.

Tinggalkan komentar